Sertu Ruswandi Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan untuk Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat
Sertu Ruswandi Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan untuk Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat
KODIM 1605/BELU, Kegiatan pembersihan pangkalan ini untuk mewujudkan lingkungan sekitar Koramil yang bersih serta untuk menumbuhkan rasa kepedulian dalam hal menjaga kebersihan lingkungan kerja agar terlihat asri dan indah.
Hal ini disampaikan Danramil 1605-05/Kobalima Kapten Inf Sri Widayat saat mengambil apel pengecekan kepada para anggota Babinsa Koramil Kobalima sebelum pelaksanaan kegiatan jumat bersih pada, Jumat (20/9/2024).
Kegiatan pembersihan pangkalan ini merupakan salah satu kegiatan pembinaan satuan yang dilakukan oleh Koramil 1605-05/Kobalima, dimana yang menjadi prioritas adalah kebersihan dan kerapihan dari pangkalan itu sendiri dari rumput-rumput liar baik di dalam maupun diluar.
Danramil Kapten Sri menyampaikan, pembersihan pangkalan Makoramil ini dilaksanakan secara rutin, selain hari jumat juga dilakukan setiap hari usai pelaksanaan kegiatan apel pagi dengan sasaran beberapa bagian dari sudut Koramil yang ditumbuhin rumput liar.
"Tujuannya untuk menjadikan lingkungan sekitar perkantoran supaya terlihat lebih bersih serta menciptakan lingkungan kerja yang rapi dan indah serta sehat" ucap Danramil Kapten Sri.
Lebih lanjut di katakan Danramil, meskipun di sela-sela kesibukan para anggota sebagai Babinsa dalam melaksanakan pemantauan wilayah binaan masing-masing tetapi masih tetap peduli dengan kebersihan lingkungan kantornya.
Oleh karena itu Danramil berharap kepada seluruh Anggota Koramil Kobalima harus peduli dengan kebersihan Perkantoran dan lingkungan sekitar rumah baik itu didalam maupun diluar.
Hal ini disampaikan Kapten Sri, pasalnya sebagaimana mestinya Kantor Koramil itu seperti rumah sendiri, yang mana harus tetap terjaga, terpelihara dan terawat, baik kebersihan dan kerapiannya.
"Dengan adanya pembersihan ini maka lingkungan menjadi bersih, karena apabila lingkungan bersih kerja pun menjadi semakin nyaman dan dapat mewujudkan keasrian di lingkungan kantor Koramil" pungkas Kapten Sri.
author jejak komando
Sertu Ruswandi Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan untuk Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Jalin Silaturahmi dengan Dinas Pemadam Kebakaran
Lestarikan Tradisi Adat, Babinsa Koramil 04/Meureubo Bersama PPL Hadiri Acara Kenduri Blang di Desa Mesjid Tuha