Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Perkuat Sinergi, Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Lakukan Komsos dengan Aparatur Desa Binaan
ACEH BARAT – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan mendukung pembangunan desa, Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek, Kodim 0105/Aceh Barat, Serda Helmi Mutaqhin, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan aparatur Desa Drien Rampak, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Jum'at (07/03/2025).
Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban ini, Serda Helmi Mutaqhin menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan pemerintah desa dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat. Ia juga mengajak perangkat desa untuk selalu berkoordinasi dengan Babinsa dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di tengah masyarakat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan sekaligus menggali informasi mengenai kondisi sosial, ekonomi, serta keamanan di desa binaan. Dengan komunikasi yang baik, kita bisa bersama-sama mencari solusi terhadap berbagai tantangan yang dihadapi masyarakat,” ujar Serda Helmi.
Selain membahas isu-isu terkini, Babinsa juga mendorong peran aktif masyarakat dalam menjaga persatuan dan gotong royong, terutama dalam mendukung program-program pembangunan di desa. Diharapkan, dengan adanya sinergi yang kuat antara TNI dan aparatur desa, wilayah binaan dapat semakin maju dan kondusif.
author jejak komando
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Sertu Ruswandi, Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Dampingi Warga Panen Kacang Panjang di Desa Binaan