Sertu Ruswandi Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan untuk Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat
Sertu Ruswandi Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan untuk Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1615-01/Selong Ingatkan Warga Akan Bahaya Kebakaran dan Perubahan Cuaca Ekstrem
Lombok Timur – Babinsa Desa Denggen Timur, Sertu Lalu M Suherman Koramil 1615-01/Selong, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga dan tokoh masyarakat di Dusun Gunung Siup, Desa Denggen Timur, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur. Senin(23/09/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap berbagai isu yang dapat berdampak pada keselamatan dan kesejahteraan mereka, terutama terkait cuaca ekstrem dan ancaman kebakaran.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Lalu M Suherman mengingatkan warga mengenai dampak perubahan cuaca yang akhir-akhir ini sangat panas. Ia menghimbau agar masyarakat menjaga kesehatan dengan lebih serius di tengah kondisi ini. "Dengan cuaca yang semakin tidak menentu, kita harus menjaga pola makan dengan konsumsi makanan bergizi dan vitamin agar tidak mudah terserang penyakit," ujarnya.
Selain kesehatan, Babinsa juga memberikan perhatian khusus terhadap potensi kebakaran yang meningkat. Ia menghimbau warga untuk selalu memeriksa instalasi listrik di rumah masing-masing dan berhati-hati dengan potensi korsleting listrik yang dapat memicu kebakaran. "Kita sering mendengar berita tentang kebakaran yang terjadi akibat kelalaian pada instalasi listrik. Untuk itu, langkah antisipasi dan pencegahan dini sangat penting agar musibah seperti ini tidak terjadi di wilayah kita," tambahnya.
Dengan adanya Komsos ini, diharapkan masyarakat Dusun Gunung Siup lebih waspada dan menjaga keselamatan mereka dari ancaman yang mungkin timbul akibat perubahan cuaca maupun kesalahan teknis dalam penggunaan listrik. Babinsa juga terus mengimbau masyarakat untuk selalu peduli dan tanggap terhadap lingkungan sekitar.
author jejak komando
Sertu Ruswandi Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan untuk Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Jalin Silaturahmi dengan Dinas Pemadam Kebakaran
Lestarikan Tradisi Adat, Babinsa Koramil 04/Meureubo Bersama PPL Hadiri Acara Kenduri Blang di Desa Mesjid Tuha