Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Sebagai Amunisi Teritorial, Babinsa Koramil 04/Meureubo Dilontarkan untuk Mewujudkan Swasembada Pangan
Aceh Barat - Puasa bukan menjadi suatu halangan untuk membantu antarsesama sekaligus menyukseskan program Swasembada Pangan, layaknya yang dituangkan oleh Babinsa Koramil 04/Mrb Kodim 0105/Abar Koptu Darmawan yang tanpa pamrih tulus ikhlas membantu Petani merontokkan Padi menggunakan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) bertempat di Desa Langung, Kecamatan Meureubo, Sabtu (8/3/2025)
Diakui Koptu Darmawan, bahwa yang dilakukannya ini tidak lain dan tidak bukan adalah semata - mata untuk mewujudkan Ketahanan Pangan yang muaranya secara otomatis dapat menciptakan kesejahteraan bagi Petani itu sendiri.
"Sudah menjadi komitmen Kami untuk selalu memberikan pendampingan ataupun bantuan tenaga kepada para Petani, baik mulai dari optimasi lahan, pembibitan, perawatan hingga proses pemanenan. Kendatipun di Bulan Ramadhan, puasa bukanlah menjadi suatu rintangan bagi Kami untuk membantu Petani. Justru di Bulan puasa Kami lebih bersemangat lagi membantu Petani, pasalnya, apa yang Kami lakukan tidak hanya sebatas mengurangi beban Petani namun juga akan menambah pahala yang bernilai ibadah", ulas Babinsa
Secara terpisah, Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si., melalui Danramil 04/Mrb Kapten Inf Andika Trio Utama, S.H., mengatakan bahwa pihaknya lewat Tangan - Tangan Babinsa akan selalu berperan aktif membantu Petani terutama dalam hal menyukseskan program Swasembada Pangan yang didengung - dengungkan oleh Pemerintah baik skala daerah maupun nasional.
"Babinsa merupakan Amunisi Kami yang setiap saat siap dilontarkan untuk mengatasi ataupun mengurai kesulitan yang ada di wilayah. Tidak hanya terkait Ketahanan Pangan saja, Babinsa juga Kita siapkan guna memberikan rasa aman, nyaman dan tentram bagi semua kalangan. Peran serta Babinsa membuktikan bahwa akan selalu ada untuk rakyat dan akan selalu manunggal dengan rakyat secara continue tanpa ada jeda", gamblang Danramil
author jejak komando
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Sertu Ruswandi, Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Dampingi Warga Panen Kacang Panjang di Desa Binaan