Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Gencarkan Komsos, Letkol Armen Sampaikan Upaya Kodim Klungkung Kuatkan Kemanunggalan
Klungkung,- Berbagai langkah dan upaya terus dilakukan oleh para Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung guna menciptakan situasi yang aman, nyaman dan kondusif di wilayah binaannya.
Dengan mengedepankan pendekatan persuasif, salah satu upaya yang terus digencarkan para Babinsa dibawah kendali Dandim Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) adalah dengan melaksanakan komunikasi sosial di wilayah binaannya.
Kegiatan Komsos yang gencar dilakukan para Babinsa jajarannya itupun dibenarkan Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) saat dikonfirmasi, Minggu ( 22/09/24 ).
Menurut Almamater Sepa PK Tahun 2002 ini, Komsos menjadi salah satu pembinaan teritorial yang digencarkan pihaknya melalui optimalisasi Babinsa,”ungkapnya.
Disamping pastinya untuk mewujudkan wilayah binaan yang aman, tertib dan kondusif, menurutnya dengan interaksi langsung bersama warga akan semakin memperkuat hubungan harmonis dan kemanunggalan pihaknya dengan seluruh pihak di wilayah,”terangnya.
Tidak itu saja, melalui pendekatan humanis dengan Komsos, para Babinsa jajarannya berupaya untuk menyerap informasi maupun aspirasi serta sekaligus menyampaikan pesan-pesan positif kepada masyarakat,”lanjutnya.
Oleh karena itu, dirinya selalu menekankan kepada para Babinsa jajaran untuk memanfaatkan setiap ruang dan waktu untuk bersilahturahmi dan berkomunikasi langsung bersama masyarakat,”tutupnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
author jejak komando
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Sertu Ruswandi, Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Dampingi Warga Panen Kacang Panjang di Desa Binaan