Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
GELAR DOA BERSAMA SAMBUT HUT ZENI KE-79 TAHUN 2024, DEBZIBANG 1/SINTANG RASA SYUKUR UNTUK SELALU MENJALIN KEBERSAMAAN
Sintang – Dalam rangka HUT ZENI ke 79 Tahun 2024, sekaligus memaknai dalam meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan YME, Denzibang 1/Sintang menggelar doa bersama sebagai bentuk ungkapan rasa syukur dalam rangka memperingati HUT ZENI ke 79, yang di laksanakan di Madenzibang 1/Sintang., Sintang, Kalimantan Barat, Kamis (17/10/2024).
Kegiatan doa bersama tersebut dihadiri para prajurit Denzibang 1/Sintang yang merupakan perintah pimpinan TNI agar para prajurit melakukan doa bersama sesuai dengan agama masing-masing, sebagai rasa syukur dan nikmat yang telah diberikan kepada kita pribadi maupun satuan.
Selain itu juga, agar seluruh prajurit TNI khususnya Denzibang 1/Sintang diberikan kesehatan, keselamatan, kelancaran, dan keamanan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada Bangsa dan Negara, sekaligus sebagai wujud syukur atas usia ZENI ke-79.
Peringatan Zeni TNI AD yang ke 79 tahun ini mengangkat tema "Zeni TNI AD Membangun Bersama Rakyat Menuju Indonesia Maju" semoga selalu jaya, solid dan sukses dalam melaksanakan tugas".
"Zeni TNI Angkatan Darat telah melalui berbagai tantangan tugas. Dengan sikap berani, pantang menyerah, dan rela berkorban demi bangsa dan negara. Serta adaptif terhadap perkembangan zaman sehingga tetap berdiri kokoh hingga saat ini.
Kapten Czi Sukarna Sukandi selaku Pejabat Sementara di kesatuan Denzibang 1/Sintang, mengucapkan banyak terimakasih atas pastisipasi anggota dan Persit serta masyarakat yang sudah hadir. Semoga kegiatan ini menjadi berkah buat kita bersama dalam meneruskan kehidupan bermasyarakat. Ungkapnya"
author jejak komando
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Sertu Ruswandi, Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Dampingi Warga Panen Kacang Panjang di Desa Binaan