Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Desa Daha Pantau Lahan Pertanian di So Ndaja, Dukung Program Ketahanan Pangan
Dompu – Pada hari Selasa, 24 September 2024, Babinsa Desa Daha, Sertu Abdullah Maulana dari Koramil 1614-03/Hu'u, melakukan pemantauan lahan Pertanian Agribisnis Terpadu (PAT) yang terletak di So Ndaja, Desa Daha, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu. Pemantauan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan di wilayah tersebut.
Lahan PAT yang dipantau oleh Sertu Abdullah Maulana memiliki luas total 28 hektare, di mana 5 hektare di antaranya telah ditanami padi dengan usia tanaman baru memasuki 10 hari. Sementara itu, 23 hektare sisanya masih dalam proses pembajakan untuk segera ditanami.
Dalam kunjungannya, Sertu Abdullah Maulana memastikan bahwa proses penanaman dan pengolahan lahan berjalan lancar dan sesuai dengan jadwal. Ia juga berinteraksi dengan para petani setempat, memberikan dukungan serta dorongan agar tetap semangat dalam mengolah lahan mereka.
“Kami dari pihak TNI, khususnya Koramil 1614-03/Hu'u, terus berkomitmen mendukung para petani dalam mengelola lahan pertanian demi terwujudnya ketahanan pangan di daerah ini. Dengan kerja sama yang baik, kami optimis hasil panen padi kali ini akan memuaskan,” ujar Sertu Abdullah Maulana.
Kegiatan pemantauan ini merupakan bagian dari peran aktif Babinsa dalam mendampingi dan membina masyarakat desa, terutama di sektor pertanian. Melalui kegiatan ini, diharapkan hasil pertanian di Desa Daha dapat terus meningkat dan memberikan kontribusi bagi kesejahteraan masyarakat setempat.
Pemantauan lahan pertanian oleh Babinsa juga menunjukkan sinergi antara TNI dan petani dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Dompu.
author jejak komando
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Sertu Ruswandi, Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Dampingi Warga Panen Kacang Panjang di Desa Binaan