Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Danger Koramil 1615-05/Masbagik, Dampingi Penanaman Padi untuk Perkuat Ketahanan Pangan
Lombok Timur – Babinsa Desa Danger, Serda Fauzan dari Koramil 1615-05/Masbagik, melaksanakan pendampingan penanaman padi di lahan kelompok tani Berembun Dua yang dikelola oleh Lalu Jamik di Dusun Semat, Desa Danger, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, pada Minggu (22/09/2024).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam mendukung program ketahanan pangan yang terus didorong oleh pemerintah.
Dalam kesempatan tersebut, Serda Fauzan mengimbau para petani untuk memaksimalkan dan meningkatkan hasil pertanian guna memperkuat ketahanan pangan. "Saat ini ketahanan pangan menjadi perhatian utama pemerintah. Kita harus berupaya semaksimal mungkin untuk meningkatkan hasil panen agar kebutuhan pangan daerah dapat terpenuhi," jelasnya.
Serda Fauzan juga mengingatkan petani agar tetap berkoordinasi dengan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) terkait luas lahan tanam, jenis bibit yang digunakan, dan perkembangan tanaman. Hal ini penting dilakukan guna mencegah masalah yang dapat menghambat pertumbuhan tanaman. "Komunikasi dengan PPL sangat penting agar kita bisa memantau bersama perkembangan tanaman dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan," tambahnya.
Adapun lahan yang digunakan dalam penanaman padi kali ini seluas 35 are, dengan bibit padi jenis IR 64. Petani berharap dengan adanya pendampingan dari Babinsa, hasil pertanian mereka akan semakin baik dan dapat mendukung ketahanan pangan di wilayah Masbagik.
author jejak komando
Warung Kopi Menjadi Sarana Komsos Babinsa Koramil Setia Bakti
Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Sertu Ruswandi, Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Dampingi Warga Panen Kacang Panjang di Desa Binaan