Babinsa Koramil 1614-04/Kilo Serka Nurdin Sosialisasikan Pentingnya Keharmonisan Sosial di Desa Mbuju

Babinsa Koramil 1614-04/Kilo Serka Nurdin Sosialisasikan Pentingnya Keharmonisan Sosial di Desa Mbuju

Babinsa Koramil 1614-04/Kilo Serka Nurdin Sosialisasikan Pentingnya Keharmonisan Sosial di Desa Mbuju

 

Sabtu, 26 Oktober 2024 – Babinsa Desa Mbuju, Serka Nurdin dari Koramil 1614-04/Kilo, melaksanakan kegiatan teritorial berupa komunikasi sosial bersama warga binaan di Dusun Pantai Biru. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keharmonisan dalam kehidupan bermasyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Serka Nurdin menekankan pentingnya kerja sama antarwarga agar tercipta lingkungan yang aman dan harmonis. Setelah berinteraksi dengan warga di Dusun Pantai Biru, kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi bersama kaum perempuan di Dusun Mpolo.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar serta disambut positif oleh masyarakat. Babinsa berharap kegiatan ini dapat memperkuat hubungan sosial dan meningkatkan kesadaran warga untuk saling menjaga kerukunan di lingkungan masing-masing.

Jejak Komando

author jejak komando