Dandim 1627/Rote Ndao Dampingi Tim Kementan Lakukan Survei Lokasi Pompanisasi Peluasan Area Tanam (PAT)

Dandim 1627/Rote Ndao Dampingi Tim Kementan Lakukan Survei Lokasi Pompanisasi Peluasan Area Tanam (PAT)

Dandim 1627/Rote Ndao Dampingi Tim Kementan Lakukan Survei Lokasi Pompanisasi Peluasan Area Tanam (PAT)

NTT Rote Ndao Melalui Gerakan Antisipasi Darurat Pangan Nasional program Kementrian Pertanian (Kementan) dalam pemenuhan target dan mensukseskan penambahan areal tanam (PAT) padi yang telah di programkan kementerian Pertanian. Dengan melakukan salah satunya adalah peningkatan ketersediaan air, baik di lokasi sawah irigasi yang kekurangan air maupun sawah tadah hujan. sebagai upaya antisipasi darurat pangan.

Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Inf Alber Inkiriwang,S.I.P.,bersama Asisten 1 Setda Rote Ndao Ir Untung Harjito mendampingi  kunjungan kerja tersebut Dr. Sukriansah S. Latief S.H, M.H (Tenaga Ahli Menteri Pertanian RI Bidang Tata Kelola dan Pengembangan Lahan Pertanian) dan Dr, Ir. Sophia Ratnawaty M.Si (Kepala Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian NTT) melaksanakan survei melihat langsung kegiatan Poktan yang mendapat bantuan pompanisasi dalam program Antisipasi darurat pangan Perluasan Area Tanam (PAT).

Dalam survei lokasi tersebut Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Inf Alber Inkiriwang,S.I.P., Bersama pemerintah daerah,Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Rote Ndao, Tim BSIP NTT saat melaksanakan survei menunjukkan komitmennya dalam upaya mendukung program Pompanisasi dari Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia.

Tujuan kegiatan ini adalah melakukan survei untuk melihat langsung kegiatan petani lokasi yang sudah mendapatkan bantuan pompanisasi dan pengecekan ke lokasi titik sumber mata air yang akan digunakan untuk program tersebut.

Survei langsung ke lokasi ini dilakukan dengan untuk memastikan kelancaran program, dan memaksimalkan manfaatnya bagi petani diwilayah Kabupaten Rote Ndao.

Adapun Tim yang melaksanakn survei terdiri dari Dr. Sukriansah S. Latief S.H, M.H (Tenaga Ahli Menteri Pertanian RI Bidang Tata Kelola dan Pengembangan Lahan Pertanian),Dr, Ir. Sophia Ratnawaty M.Si (Kepala Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian NTT),Ari Priyadi S.Pt (Admin Pelapor Kegiatan Pompanisasi),Nia Kaniasari (Sekertaris),Komandan Kodim 1627/RN Letkol Inf. Alber Inkiriwang S.I.P, Asisten 1 Setda Rote Ndao Ir Untung Harjito, Kadis Pertanian Kabupaten Rote Ndao Salmun Haning S.E,Pasi Ter Kodim 1627/RN Kapten Kav. Agustinus Dida Nada ,Kadis pertanian Kab.Rote Ndao Salmun Haning,SH, Kabid KSP Dinas Pertanian Kabupaten Rote Ndao Folkes Panie S.T,Sertu Heri Boru (Bati Wanwil Staf Teritorial Kodim 1627/RN)

Pendim 1627/Rote Ndao

Jejak Komando

author jejak komando